Tips Merawat Gadget Supaya Tidak Cepat Rusak

Pada zaman dimana teknologi berkembang pesat seperti saat ini, membuat hampir semua orang memerlukan tips merawat gadget untuk berbagai macam perangkat. Gadget bisa berupa perangkat smartphone, laptop, atau perangkat lain.

Penggunaan gawai menjadi hal yang penting untuk memudahkan segala aktivitas dalam kehidupan manusia. Keberadaan perangkat canggih ini tidak lagi menjadi kebutuhan tersier, namun sudah wajib dimiliki segala kalangan.

Manfaat canggihnya untuk menghubungkan orang lain melalui jaringan internet dan satelit memudahkan pertukaran informasi dalam waktu singkat. Dalam penggunaannya, Anda harus pintar-pintar merawat agar tidak cepat mengalami kerusakan.

Tips Merawat Gadget agar Awet

Fungsi perangkat portabel ini hampir menjangkau seluruh kegiatan manusia, mulai dari pekerjaan hingga aktivitas sehari-hari. Tidak heran banyak orang selalu dekat dengan gadgetnya masing-masing hingga sulit dipisahkan.

Pemakaian gawai setiap saat terkadang menyebabkan penggunanya kurang memperhatikan kondisi juga kebersihannya sehingga menjadi lebih cepat rusak. Padahal benda kecil berguna seperti itu perlu diperhatikan untuk menunjang kebutuhan lebih lama.

  1. Hindari Mengisi Daya Sepanjang Malam

Terkadang pengguna smartphone maupun laptop mengisi daya baterai semalaman sampai penuh, padahal cara yang benar bukan begitu. Walaupun sudah dibekali teknologi memutus aliran listrik otomatis, namun hindari charging terlalu lama.

  1. Lepas Segala Aksesoris Tambahan saat Charging

Alat pelindung atau case biasanya digunakan untuk memberi tambahan proteksi juga memperindah tampilan. Namun sebaiknya Anda melepasnya sebelum melakukan pengisian daya untuk mencegah terkumpulnya energi panas yang menyebabkan kerusakan.

  1. Jangan Menaruh Laptop di Atas Pangkuan

Bentuk laptop sangat portabel dibandingkan dengan PC atau komputer konvensional lainnya, sehingga terkadang kita bisa melakukan pekerjaan dan menikmati hiburan sampai memangkunya. Hindari hal tersebut untuk menghindari overheat penyebab kerusakan.

  1. Perhatikan Tempat Menyimpan Gadget

Mitos mengatakan bahwa radiasi perangkat canggih bisa menyebabkan risiko kemandulan pada pria maupun wanita, oleh karena itu mereka lebih suka menyimpannya dalam tas. Namun sebaiknya lengkapi dengan pelindung terlebih dahulu.

  1. Hindarkan dari Paparan Sinar Matahari Langsung

Sebagian fakta menjelaskan pentingnya melindungi gadget dari paparan langsung sinar matahari untuk menjaga ketajaman atau sharpness layar. Mungkin Anda dapat mencoba menerapkan cara ini untuk berjaga-jaga.

  1. Jangan Menunggu hingga Baterai Habis

Ketika muncul notifikasi baterai lemah sebaiknya segera hentikan aktivitas Anda, kemudian mulailah mengisi ulang dayanya. Jangan menunggu sampai baterainya habis total guna menghindari aus lebih cepat.

  1. Menggunakan Sparepart Asli

Sudah bukan rahasia lagi, di pasaran tersedia banyak suku cadang non original yang tampilannya sangat mirip dengan sparepart aslinya. Meskipun dibekali dengan kemampuan fast charging, hindari menggunakannya, ini juga salah satu tips merawat gadget.

  1. Jangan Sering Mengisi Ulang Daya

Apabila sedang banyak aktivitas yang membutuhkan bantuan gawai memang wajar saja jika sering diisi ulang dayanya secara berkala. Tetapi ada cara pintar mempertahankan akurasi battery bar, yakni membiarkannya kosong sementara.

  1. Lepas Semua Sambungan Sumber Listrik ketika Hujan

Jika sedang terjadi hujan di luar ruangan, sebaiknya hindari menggunakan gawai yang terhubung dengan sumber listrik untuk menghindari kerusakan serta menstabilkan alirannya. Hal ini juga mencegah terjadinya konslet.

  1. Bersihkan secara Berkala

Terkadang pengguna gawai sangat abai terhadap kebersihan bagian dalam perangkat karena malas atau tidak tahu cara merawat gadget. Sebaiknya lakukan pembersihan secara berkala untuk menjaga kinerja perangkat Anda.

Menghindari Rasa Candu terhadap Gadget

Keberadaan tips merawat gadget canggih seperti smartphone memang mendekatkan yang jauh, namun seringkali menjauhkan orang terdekat. Semua perhatian tersedot oleh hal-hal menarik dalam perangkat tersebut hingga Anda lupa terhadap sekitar.

Menghindari pemakaian gawai berlebihan bisa dilakukan dengan cara bepergian atau berkumpul bersama teman-teman. Setidaknya kegiatan itu menjadi pengalih perhatian dari hal semu dalam canggihnya teknologi.

Cara lainnya yakni mematikan semua perangkat elektronik saat hendak pergi beristirahat guna menghindari distraksi tidak penting. Dengan begitu kualitas istirahat pada malam hari akan terjaga, paginya bisa memulai aktivitas kembali.

Menghapus beberapa aplikasi yang menyebabkan kecanduan untuk terus mengusap layar dari atas ke bawah seperti media sosial Instagram, Tiktok, sampai YouTube. Memang tidak salah memperoleh hiburan, namun dalam batas wajar.

Belajar disiplin saat menggunakan perangkat elektronik membantu Anda mengelola waktu lebih baik. Mengetahui tips merawat gadget juga merupakan suatu ilmu penting dalam penggunaan berbagai perangkat canggih.