5 Mobil Buatan Indonesia yang Mendunia

Soal mobil, sebagian besar orang mungkin lebih memilih untuk menggunakan mobil keluaran Jepang, Jerman, dan negara maju lainnya yang kualitasnya sudah terpercaya.

Padahal, mobil buatan Indonesia yang dipasarkan di luar negeri tidak kalah dari mobil-mobil brand ternama, loh. Bahkan, mobil buatan Indonesia berhasil terjual hingga ratusan ribu unit di total 80 negara tujuan.

Apa saja mobil yang dibuat di Indonesia dan berhasil mendunia? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. Dijamin canggih dan berkualitas semua!

Toyota Kijang

Siapa sangka, mobil buatan anak bangsa ini menuai sukses besar di Indonesia dan juga negara lain.

Padahal, Toyota Kijang dulunya dibuat untuk komoditas rakyat kecil. Nyatanya, sampai generasi saat ini, mobil ini masih diminati banyak orang.

Berkat kesuksesannya, Toyota Kijang mampu menyumbang devisa Tanah Air karena diekspor ke banyak negara dan laku.

Toyota Avanza

Meskipun Toyota Avanza termasuk mobil yang diminati orang Indonesia, namun mungkin sebagian orang belum tahu kalau dulunya mobil ini hanya buat Indonesia.

Ternyata, banyak negara luar negeri yang tertarik pada ketangguhan Toyota Avanza, sehingga mobil ini diekspor dan berhasil menuai sukses di negara lain.

Perbedaannya dengan Toyota Avanza Tanah Air adalah mobil ini memiliki nama yang berbeda setibanya di negara tujuan.

Daihatsu Gran Max

Selain Mitsubishi Xpander, Daihatsu Gran Max juga merupakan mobil yang relatif populer di Indonesia. Biasanya, mobil ini banyak digunakan sebagai mobil keluarga, shuttle, maupun antar jemput karena kapasitasnya yang luas.

Awalnya, mobil ini dipasarkan Daihatsu secara global, Indonesia menjadi salah satu target pasar kendaraan ini. Namun, seiring berjalannya waktu, Gran Max yang diproduksi di Indonesia diekspor di negara lain.

Bahkan, Jepang juga mengimpor mobil ini untuk memenuhi kebutuhan pasar mereka. Di luar negeri sendiri, Gran Max memiliki nama yang berbeda yaitu Daihatsu Town Ace atau Toyota Lite Ace.

Mitsubishi Xpander

Memiliki desain yang stylish, nyaman, serta tampilan luar yang minimalis, Mitsubishi Xpander menjadi mobil yang populer di kalangan milenial.

Tak hanya terlihat kece saja, namun mobil ini juga memiliki kapasitas yang besar, sehingga bisa memuat banyak orang di dalamnya.

Nah, Mitsubishi Xpander sendiri dibuat di pabrik yang lokasinya di Bekasi, Jawa Barat, loh. Tak hanya di Indonesia saja, namun mobil ini juga sangat diminati oleh negara-negara lain.

Fin Komodo

Fin Komodo adalah mobil offroad yang pabriknya berada di Bandung, Jawa Barat. Tak kalah dengan mobil offroad luar negeri, Fin Komodo juga memiliki kualitas yang tinggi.

Mobil ini memiliki kemampuan jelajah yang tangguh, serta utilitas tinggi sehingga cocok dibawa ke daerah-daerah pedesaan.

Selain itu, Fin Komodo juga sudah banyak digunakan sebagai mobil untuk keperluan militer atau layanan darurat. Keren!

 

Akhir Kata

Sekian dari deretan mobil Indonesia yang berhasil mendunia. Yang jelas, kualitasnya sudah tidak usah diragukan lagi.

Mobil-mobil tersebut mampu bersaing dengan mobil-mobil kelas internasional lainnya yang tangguh dan berkualitas tinggi.

 

source