Ini Dia Cara Mengaktifkan USB Debugging Pada Ponsel Xiaomi

Bagi para developer yang kerap mengutak-atik ponsel berbasis Android tentu harus tahu bagaimana cara mengaktifkan USB debugging. USB debugging merupakan salah satu fitur yang tersedia pada sebagian besar ponsel pintar, termasuk Xiaomi.

Ya, Xiaomi merupakan salah satu merk smartphone yang memiliki fitur untuk memudahkan penggunanya guna mengembangkan ponsel pintar. Untuk itu, developer yang ingin mencoba mengembangkan ponsel pintar Xiaomi tentu membutuhkan fitur USB debugging.

Memang, cara mengaktifkan fitur ini sangat mudah. Namun, masih banyak developer pemula terkadang lupa atau tidak tahu bagaimana cara mengaktifkan fitur tersebut.

Dalam kesempatan kali ini, kami akan mengupas tentang pengertian, manfaat, hingga cara penggunaan USB debugging pada smartphone berbasis sistem operasi Android, seperti Xiaomi.

Pentingnya Penggunaan Fitur USB Debugging pada Smartphone Xiaomi

Untuk menjadi developer smartphone, Anda tentu membutuhkan PC desktop atau laptop yang mumpuni. Tujuannya untuk membantu mengembangkan sistem ponsel.

Untuk itu, fitur USB debugging ini dibutuhkan agar ponsel dapat terhubung langsung dengan PC desktop maupun laptop. Sehingga, Anda dapat dengan mudah mengembangkan sistem smartphone dengan bantuan PC desktop atau laptop.

Baca Juga  Mengenal Jenis Hardware Komputer dan Fungsinya Masing-Masing

Tanpa mengaktifkan fitur USB debugging, maka proses install aplikasi pengembang, seperti aplikasi root, pemasangan aplikasi custom recovery hingga menginstall custom ROM smartphone ini tidak dapat Anda lakukan.

Maka dari itu, ketahui terlebih dahulu bagaimana cara mengaktifkan USB debugging pada ponsel merk Xiaomi. Setelah mengetahui cara mengaktifkannya, maka Anda bisa menjadi developer smartphone untuk mengembangkan sistem operasi ponsel.

Selain digunakan untuk mengembangkan sistem operasi android secara personal, fitur USB debugging juga memiliki berbagai fitur menarik.

Salah satunya adalah Debugging, Networking, Input Application, Hardware Acceleration Rendering, hingga Monitoring Application. Untuk itu, developer harus memahami betul fungsi dan fitur USB debugging sebelum mengembangkan sistem operasi ponsel.

Cara Mengaktifkan USB Debugging pada Smartphone xiaomi

Sebelum mengembangkan sistem operasi ponsel, maka Anda harus tahu bagaimana cara mengaktifkan fitur smartphone agar bisa langsung terhubung dengan PC desktop maupun laptop.

Maka dari itu, Anda harus mengaktifkan fitur USB debugging sebelum mengoprek smartphone. Cara mengaktifkan fitur ini pada ponsel merk Xiaomi ini sangat mudah, diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Masuk ke Menu Pengaturan
Baca Juga  Cara Mengaktifkan Filter di Google Meet, Ada yang Baru

Langkah pertama, silahkan masuk ke menu pengaturan. Biasanya, icon pengaturan pada ponsel pintar ini berbentuk “roda gear”.

  1. Masuk ke Menu Tentang Ponsel

Langkah kedua, silahkan masuk ke menu tentang ponsel. Kemudian, tekan pilihan “versi MUI” sebanyak 7 kali hingga muncul tulisan “sekarang Anda adalah seorang pengembang”.

  1. Kembali ke Menu Pengaturan

Langkah ketiga, kembali ke menu utama pengaturan. Lalu, pilih menu “developer option” atau “opsi pengembang”. Lalu, cari fitur USB Debugging. Tekan tombol di samping menu untuk mengaktifkan fitur tersebut.

Setelah fitur USB debugging aktif, maka Anda bisa langsung menyambungkan smartphone ke PC desktop atau laptop untuk proses pengembangan sistem operasi ponsel lebih lanjut.

Keuntungan Menggunakan Fitur USB Debugging yang Dirasakan Developer

Setelah mengetahui cara mengaktifkan USB debugging, Anda juga wajib tahu keuntungan penggunaan dari fitur tersebut. Ada beberapa hal yang menarik dari fitur USB debugging ini bagi developer smartphone Xiaomi.

Keuntungan pertama, fitur ini dapat digunakan untuk membantu Anda dalam mengoprek smartphone. Sehingga, proses root hingga pemasangan aplikasi yang tidak tersedia pada Google Play Store seperti Magisk atau SuperSU dapat langsung terpasang dengan fitur USB debugging.

Baca Juga  Aplikasi Catatan Harian Digital yang Mudah Digunakan

Keuntungan kedua, Anda dapat memanfaatkan fitur USB debugging untuk melihat file atau data yang disembunyikan oleh sistem operasi android. Memang, sistem operasi android ini bisa saja menyembunyikan file atau data pada smartphone.

Untuk itu, dengan mengaktifkan USB debugging ini akan menampilkan semua data dan file smartphone. Keuntungan ketiga, Anda dapat menjalankan fitur command prompt pada PC desktop atau laptop untuk melakukan perintah tertentu pada smartphone.

Dengan fitur USB Debugging ini, Anda dapat menggunakan fitur pada PC desktop dan laptop untuk disambungkan dengan smartphone. Sebagai seorang developer, Anda wajib tahu bagaimana menyambungkan smartphone dengan PC desktop atau laptop.

Sebab, USB debugging ini adalah fitur tersembunyi pada semua tipe smartphone. Maka dari itu, Anda juga harus tahu bagaimana cara mengaktifkan USB debugging pada ponsel Xiaomi untuk semua tipe.